Desa Cikendung yang ada di Subang merupakan satu diantara desa yang kami bina dalam program Kampung Peradaban. Wilayah desa Cikendung kami pilih sebagai kampung binaan dalam program Kampung Peradaban disebabkan desa Cikendung memiliki peotensial baik apabila dibina dan berdayakan dari lima aspek pilar membangun peradaban, pilar ekonomi, pilar pendidikan, pilar kesehatan, pilar sosial dan dakwah hingga pilar ekonomi. Sebab itu Desa Cikendung terus kami bina dan berdayakan perbulannya terus berkoordinasi dan berkolaborasi. Baik pembinaan ekonomi sampai sosial dan dakwah.
Alhamdulillah pada tanggal 31 Juli 2024 kami tim LAZ Sedekahku Percikan Iman berkunjung ke Desa Cikendung untuk melaksanakan beberapa program disana, diantaranya ada penyuluhan posyandu, berbagi makan, majelis taklim, dan sertifikasi NIB. Kami tidak sendirian dalam realisasi program-program ini, pada kesempatan kali ini kami berkolaborasi dengan anggota PKK dan BPD Cupunagara. Alhamdulillah kami merasa sangat terbantu dan bahagia bisa berkolaborasi bersama dalam kebaikan untuk sesama.
Serangkaian program yang kami laksanakan diterima oleh 60 anak penyuluhan posyandu, 120 pemberian makanan dan berbagi makan, dan terdapat 60 orang yang hadir dalam majelis taklim yang langsung diisi oleh asatidz Percikan Iman, yaitu Ustadz Wahyu Gunawan, S.Ag. Secara keseluruhan terdapat 240 penerima manfaat. Merupakan kebahagian bagi kami ketika melihat mereka senang dan bahagia bisa mendapatkan manfaat dan kebaikan yang kami berikan kepada mereka.
Tentunya kebahagiaan mereka diwujudkan bukan oleh kami saja, melainkan keterlibatan seluruh pihak yang membantu dan bekerja sama dalam suksesi memberikan kebaikan dan kebermanfaatan yang berdampak. Sebab itu kami berterima kasih dan mengucapkan jazzakumullah khairan kepadas seluruh pihak yang sudah ikut berkontribusi dalam prgram kebermanfaatan untuk kebaikan yang berdampak dan berintegritas. Semoga teman-teman sahabat seiman semua mendapatkan balasan yang lebih baik dari apa yang telah sahabat seiman berikan.
Yuk jangan lupakan kewajibanmu untuk membayar zakat atau beramal dalam bentuk apapun.
Zakat sekarang juga, tunaikan zakatmu melalui
💳 BSI 888 9595 958
Salurkan sedekah terbaik sahabat melalui Infak sedekah umum
💳 BSI 880 999 8817
Informasi dan Konfirmasi
📲 081 1221 6667
📲 0852 2118 4803
Follow akun sosial media untuk info kebaikan lainnya
Instagram : http://instagram.com/sedekahku_percikaniman
Tiktok : http://tiktok.com/@sedekahkupercikaniman
Youtube : http://youtube.com/@SedekahkuPercikanIman